Sebagian besar masyarakat ingin berwirausaha sendiri, namun banyak berbagai masalah yang mereka hadapi dan takutkan diantaranya adalah mengenai pemasaran yang belum maksimal. Sehingga banyak para calon wirausaha mengurungkan niatnya. Untuk itu kami berusaha untuk menawarkan berbagai macam Industri Rumah Tangga di Kecamatan Kedawung. Dibawah ini adalah home industri yang dikerjakan oleh warga secara individu ataupun berkelompok yang sudah aktif namun untuk pemasarannnya yang belum maksimal :
- Berbagai macam aneka kripik, diantaranya kripik tales, kembang goyang, kripik ubi, kripik pisang, kripik sukun dan berbagai kripik lainnya di Desa Bendungan
- Berbagai jamu bubuk, seperti lengkuas, kunyit, dan jamu bubuk lainnya di Desa Celep
- Produksi Bandeng Presto di Desa Celep
- Produksi Jamur tiram di Desa Jenggrik
- Produksi Jamur Kuping di Desa Pengkok
- Produksi Batu Bata di Desa Mojokerto
- Produksi Kacang Oven di Desa Karang Pelem
- Produksi cumi-cumi snack di Desa Wonorejo
- Produksi Rengginang di Desa Mojodoyong
- Ternak Lebah (Madu) di Desa Kedawung
- Produksi Batako di Desa Wonorejo
Masih banyak lagi industri rumah tangga yang ada di Kecamatan Kedawung, yang sudah berdiri sendiri dan mampu memasarkan produknya. Untuk itu jika ada yang berminat mengenai pemasaran ataupun pemesanan produk di atas segera hubungi kami, dalam bentuk partai besar ataupun eceran. Demi berkembangnya indstri kecil dan majunya masyarakat perdesaan, mari kita mencintai hasil bumi Indonesia terutama masyarakat yang bertekad untuk berwirausaha.